Monday, January 9, 2023

Manajemen Eliminasi Urine

 

Manajemen Eliminasi Urine

 

Definisi

Mengidentifikasi dan mengelola gangguan pola eliminasi urine

Tindakan

Observasi

• Identifikasi tanda dan gejala retensi atau inkontinensia urine

• Identifikasi faktor yang menyebabkan retensi atau inkontinensia urine

• Monitor eliminasi urine (mis. frekuensi, konsistensi, aroma, volume, dan warna)

Terapeutik

• Catat waktu-waktu dan haluaran urine

• Batasi asupan cairan, jika perlu

• Ambil sampel urine tengah (midstream) atau kultur

Edukasi

• Ajarkan tanda dan gejala infeksi saluran kemih

• Ajarkan mengukur asupan cairan dan haluaran urine

• Ajarkan mengambil spesimen urine midstream

• Ajarkan mengenali tanda berkemih dan waktu yang tepat untuk berkemih

• Ajarkan terapi modalitas penguatan otot-otot panggul/berkemihan

• Anjurkan minum yang cukup, jika tidak ada kontraindikasi

• Anjurkan mengurangi minum menjelang tidur

Kolaborasi

• Kolaborasi pemberian obat supositoria uretra, jika perlu.

No comments:

Post a Comment

Manajemen Telusur

DOKUMEN TELUSUR POKOK Rencana Strategis ( Renstra )   >>>>>>>>>> View Perencanaan Tingkat Puskesmas (PTP) dan ...