Friday, January 6, 2023

Persiapan Pembedahan 1.14573

 

Persiapan Pembedahan 1.14573

Definisi

Mengidentifikasi dan menyiapkan pasien untuk menjalani prosedur operasi dan mencegah komplikasi serta perburukan saat prosedur operasi.

Tindakan

Observasi

- Identifikasi kondisi umum pasien (mis. kesadaran, hemodinamik, konsumsi antikoagulan, jenis operasi, jenis anestesi, penyakit penyerta [seperti DM, hipertensi, jantung, PPOK, asma). pengetahuan tentang operasi, kesiapan psikologis)

- Monitor tekanan darah, nadi, pernapasan, suhu tubuh, BB, EKG

- Monitor kadar gula darah

Terapeutik

- Ambil sampel darah untuk pemeriksaan kimia darah (mis, darah lengkap, fungsi ginjal, fungsi hati)

- Fasilitasi pemeriksaan penunjang (mis. foto thoraks, pemeriksaan x-ray)

- Puasakan minimal 6 jam sebelum pembedahan

- Bebaskan area kulit yang akan dioperasi dari rambut atau bulu tubuh

- Mandikan dengan cairan antiseptik (mis, chlorheksidin 2%) minimal 1 jam dan maksimal malam hari sebelum pembedahan

- Pastikan kelengkapan dokumen-dokumen preoperasi (mis. surat persetujuan operasi, hasil radiologi, hasil laboratorium)

- Transfer ke kamar operasi dengan alat transfer yang sesuai (mis. kursi roda, tempat tidur)

Edukasi

- Jelaskan tentang prosedur, waktu dan lamanya operasi

- Jelaskan waktu puasa dan pemberian obat premedikasi (jika ada)

- Latih teknik batuk efektif

- Latih teknik mengurangi nyeri pascaoperatif

- Anjurkan menghentikan obat antikoagulan

- Ajarkan cara mandi dengan antiseptik

Kolaborasi

- Kolaborasi pemberian obat sebelum pembedahan (mis. antibiotik, antihipertensi, antidiabetik), sesuai indikasi

- Koordinasi dengan petugas gizi tentang jadwal puasa dan diet pasien

- Kolaborasi dengan dokter bedah jika mengalami peningkatan suhu tubuh, hiperglikemia, hipoglikemia atau perburukan kondisi

- Koordinasi dengan perawat kamar bedah

 


No comments:

Post a Comment

Manajemen Telusur

DOKUMEN TELUSUR POKOK Rencana Strategis ( Renstra )   >>>>>>>>>> View Perencanaan Tingkat Puskesmas (PTP) dan ...